Pondok Ramadhan: Menjaga Tradisi Kegiatan Rutin SMAINUS

Setiap tahunnya, SMA Islam Nusantara (SMAINUS) selalu melaksanakan kegiatan Pondok Ramadhan sebagai bagian dari tradisi sekolah. Pada tahun 2023, Pondok Ramadhan diadakan mulai dari Selasa 11 April hingga Kamis 13 April, bertempat di Mushola SMAINUS. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, guru dan karyawan sebagai bentuk peningkatan pemahaman agama dan pengembangan diri.

Sambutan Kepala Sekolah SMA Islam Nusantara

Rangkaian kegiatan Pondok Ramadhan dimulai dengan pembiasaan pagi, yang meliputi Shalat Dhuha, Istiqhosa, dan sambutan oleh Kepala Sekolah SMAINUS, Ibu Roro Sugihartini, S.Pd. Dalam sambutannya, Ibu Roro memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh peserta, menjelaskan pentingnya mengisi bulan suci Ramadhan dengan ibadah dan kegiatan yang bermanfaat.

Selanjutnya, para guru mengisi waktu dengan menyampaikan materi keagamaan kepada siswa. Materi-materi tersebut berkaitan dengan ajaran agama Islam, nilai-nilai kebaikan, serta praktik-praktik spiritual yang dapat diterapkan selama bulan Ramadhan. Guru-guru berusaha memberikan pemahaman yang mendalam serta memotivasi siswa untuk menjalankan ibadah dengan penuh kesadaran dan keikhlasan.

Tidak hanya itu, kegiatan Pondok Ramadhan juga melibatkan peran serta OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) dalam menyusun rangkaian kegiatan. OSIS memiliki peran penting dalam memberikan motivasi dan mengorganisir kegiatan yang mendorong siswa untuk berpartisipasi aktif dalam menjalankan ibadah dan meningkatkan kualitas diri.

Selama Pondok Ramadhan, berbagai kegiatan dilakukan oleh OSIS, seperti pengajian, tadarus Al-Qur’an, ceramah, serta kegiatan sosial yang melibatkan siswa dalam berbagi dengan masyarakat sekitar. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membentuk sikap sosial yang peduli, memberikan kesempatan siswa untuk berkontribusi pada masyarakat, dan memperkuat tali silaturahmi antar sesama.

Pondok Ramadhan di SMAINUS bukan hanya menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman agama, tetapi juga sebagai momentum bagi siswa untuk mengembangkan nilai-nilai kebaikan, seperti rasa syukur, ketulusan, dan kepedulian. Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengasah kemampuan mereka dalam beribadah, berkomunikasi, bekerja sama, dan berbagi dengan orang lain. Pada akhir Pondok Ramadhan, diadakan acara penutupan yang dihadiri oleh seluruh siswa dan staf pengajar. Acara ini diisi dengan bagi-bagi Takjil dan buka puasa bersama.