WELCOME TO SMAINUS “OUR BELOVED FRIENDS FROM CALIFORNIA-USA”

Dewasa ini bahasa inggris telah menjadi bahasa internasional yang selalu di gunakan tatkala sedang berkomunikasi dengan lawan bicara beda negara. Pernah tidak kita melewatkan pembelajaran bahasa asing yang satu ini? Tentu saja tidak, karena sejak duduk di bangku sekolah dasar bahasa inggris tentunya selalu ada sebagai mata pelajaran bahkan dapat di ujikan di ujian nasional.

Penting tidak sih Bahasa Inggris itu kita pelajari?

Jawabannya adalah tentu jika kita butuhkan, karena bahasa inggris meski bukan bahasa yang utama kita pelajari, perannya pun memberikan kedudukan yang begitu penting pula bagi kemajuan jaman. Bayangkan saja, saat ini Indonesia di kenal sebagai Heaven Earth yaitu negara yang memiliki kekayaan alam yang melimpah, tanah yang subur serta keindahan panorama alam yang memikat, sehingga menjadikan banyak sekali wisatawan asing yang tertarik untuk berkunjung ke Indonesia. Hal ini menuntut kita warga Indonesia juga harus dan mampu untuk belajar bahasa Inggris agar dapat berkomunikasi langsung dengan para turis tersebut. Tujuan lainnya pun agar kita dapat memberikan pengetahuan dan informasi yang lain dan lebih untuk mempromosikan negara Indonesia di mata dunia.

Bagaimana cara belajar Bahasa Inggris?

SMA Islam Nusantara, selasa (15/08) kemarin mendapat kunjungan dari warga California USA. Terdapat 9 rombongan yangmana semuanya merupakan keturunan warga Korea, namun besar di negara yang mendapat julukan negara Emas tersebut. Bahasa apa yang mereka gunakan? Tentu bahasa Inggris. Dalam kunjungannya tersebut, Miss Mira beserta delapan rekannya yang lain memberikan suatu pembelajaran yang sangat berkesan bagi siswa Smainus. Hal itu mereka lakukan bukan semata-mata memperkenalkan bahasa Inggris saja, tetapi juga memberikan suatu pembelajaran bagaimana dapat berbicara menggunakan bahasa Inggris yang baik dan benar . Meskipun pertemuan tersebut terbilang singkat, kunjungan itupun begitu bermanfaat pula, karena 9 warga asing tersebut mengajak siswa-siswa untuk bermain kata, dan melakukan Chit-Chat seru yang semuanya di respon baik oleh Siswa SMA Islam Nusantara.  (NFA)